BLT Desa Bontokape, Berbasiskan Data Lapangan
Cari Berita

Iklan 970x90px

BLT Desa Bontokape, Berbasiskan Data Lapangan

Minggu, 03 Mei 2020


Bima, Peloporntb.com - Desa Bontokape Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima membentuk tim mengverifikasi data penerima bantuan langsung tunai (BLT) Desa.

Kepala Desa Bontokape, Syamsul arif mengatakan, tim gugus tugas penanganan covid 19 akan bekerja sama dalam menyelesaikan agenda sesuai dengan imbauan dari pemerintah pusat hingga daerah.

"Tim yang dibentuk akan di bagi tiga kelompok yaitu pertama berada di gang RT 1, kedua di gang RT 3, ketiga di gang RT 5. Untuk mengukur suhu tubuh tamu yang datang, dan yang kedua melakukan pendataan bagi masyarakat miskin untuk disalurkan BLT," tutur Kades Bontokape Syamsul Arif, Sabtu (2/5/2020).

Menurutnya, pembagian tugas itu bermaksud untuk mengefisienkan kerja tim. Juga tidak menghambat agenda lainnya.

"Khusus untuk program BLT, di data sesuai kondisi ril masyarakat, kalau pendataan BLT Desa berbasiskan data Badan Pusat Statistik (BPS), maka masyarakat yang mendapatkan bantuan tidak akan merata," ujarnya.

Pendataan manual, kata dia, agar ada pemeradaan dan tepat sasaran. Sistem ini bertujuan untuk kebaikan bersama, baik secara administrasi PEMDES maupun keterbukaan informasi publik. (PB-07)