Cegah Covid-19 Pemuda Melayu Kec.Lambu, Bagikan Masker Gratis
Cari Berita

Iklan 970x90px

Cegah Covid-19 Pemuda Melayu Kec.Lambu, Bagikan Masker Gratis

Minggu, 17 Mei 2020



Bima,Peloporntb.Com-Puluhan
pemuda desa Melayu kecamatan Lambu kabupaten Bima yang terhimpun dalam Ikatan Pemuda Melayu (IDAM) Menggelar aksi pembagian masker gratis.

Aksi kemanusiaan tersebut sebagai upaya percepatan pemutusan rantai penyebaran virus Corona (Covid-19).

Ketua Ikatan Pemuda Melayu (IDAM) Awalul Rahman, S.Pd mengatakan, kegiatan ini murni inisiatif dari pemuda desa Melayu sebagai bentuk kepedulian kami untuk mencegah penyebaran virus Corona,"ujarnya pada Media peloborntb.com, melalui via WhatsApp, Minggu (17/5/2020)

Mantan aktivis ternama ini menjelaskan, sebelum kegiatan dilaksanakan terlebih dulu kami melakukan pendekatan dengan beberapa orang yang dianggap memiliki rasa kepedulian yang bisa memberikan sumbangsih.

"lewat kesempatan ini, saya mewakili pemuda lainnya menyampaikan terimakasih kepada para donatur yang tidak bisa disebutkan namanya satu per satu dan terimakasih juga atas kerjasama yang baik dari komunitas yatim piatu,"ucapnya.

"Kegiatan inipun mendapatkan apresiasi dari anggota BPD dan pemerintah desa Melayu.

Ditempat yang sama salah satu anggota BPD desa Melayu M. Sadam, berharap kegiatan semacam ini harus menjadi contoh bagi pemuda desa lain dan bukan saja kegiatan bagi-bagi masker, tetapi juga kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya harus dilakukan.

Kata dia, dalam rangka mencegah penyebaran wabah Covid-19 ini, diperlukan kerjasama yang baik dari semua unsur, Sehingga tidak ada lagi kasus baru."(PB-05).