Babinsa Kodim 1608/Bima Kawal Distribusi Pupuk di Desa Bontokape
Cari Berita

Iklan 970x90px

Babinsa Kodim 1608/Bima Kawal Distribusi Pupuk di Desa Bontokape

Selasa, 12 Januari 2021

 

Babinsa jajaran Kodim 1608/Bima melakukan monitoring pembagian pupuk.


Bima,PeloporNTB.Com-Untuk memastikan penyaluran pupuksampai ditangan para petanijajaran kodim 1608/bimamelalui  babinsa desa  bontokape melakukan monitoring penyaluran pupuk dari pengecer ke pihak Petani hal tersebut dilakukan memastikan meratnya pembagian pupuk.


Komandan Kodim 1608/Bima Letkol Mustafa Kamal mengatakan memastikan distribusi pupuk bagi petani juga bagian dari  pada program kita mengawal dan memastikan kebutuhan petani dalam mendapatkan pupuk semua harus merata untuk melakukan pemupukan tanaman padi ujar Dandim Selasa (12/01/21).


Dikatakanya,kebutuhan petani dimasa pertumbuhan tanamanan saat ini, memang membutuhkan pupuk untuk penyuburan tanaman. namun diyakininya pembagian pupuk akan disalurkan oleh Distributor sesuai dengan jumlah kebutuhan pengecer yang terdata dalam kelompok tani.


"Kami jajaran Kodim 1608/Bima mengerahkan 191 Babinsa di seluruh desa di Kabupaten Bima untuk memastikan terlaksananya dengan baik pembagian jatah pupuk subsidi,"terang pria kelahiran Aceh.


Kata dia, mengingat saat ini adanya penjarahan pupuk jatah wilayah lain sering dihadang, mestinya harus diantisipasi oleh pihak keamanan,sebab itu pihaknya tetap bersinergi dengan Polri dalam rangka pengawasan pupuk bagi petani.


"Sinergitas Babinsa Bhabinkamtibmas  Jajaran PPL Pertanian, wajib melakukan pembinaan dan pengawasan dalam rangka peningkatan hasil tani melalui program yang ada,"ajak Dandim.


Dia juga mengimbau,agar tidak melakukan penjarahan pupuk semua pasti terbagi rata RDKK telah ada tidak perlu adanya penjarahan pupuk, TNI Polri siap mengawal terlaksananya pembagian yang merata sesuai data masing masing pengecer pungkasnya.(RED/02)