HUT TNI-KE 76, Koramil 1628/03 Seteluk Berbagi Sembako Pada Warga
Cari Berita

Iklan 970x90px

HUT TNI-KE 76, Koramil 1628/03 Seteluk Berbagi Sembako Pada Warga

Jumat, 01 Oktober 2021

 

Penyaluran beras oleh Babinsa terhadap warga. 


KSB,PeloporNTB.Com-Dalam rangka memperingati hari ulang tahun  HUT TNI Ke 76 berbagai kegiatan sosial terus digalakan. Keterlibatan TNI dalam aktifitas masyarakat tentunya tidak diragukan. 




Seperti halnya saat ini melakukan bagi sembako pada warga binaannya memberikan bantuan berupa beras, hal itu sebagai wujud kehadiran TNI mebantu warga ditengah pandemi. 




"Kami distribusi Bantuan Beras dari Presiden RI  kepada warga terdampak Covid-19 di Wilayah Koramil 1628-03/Seteluk," Ungkap Danramil 1628-03 Kapten Inf I Nyoman Suarka Jumaat (01/09/21). 




Dijelaskan nya, bantuan beras disalurkan kepada 5 orang warga yang dianggap kurang mampu. Bhaksos Pendistribusian Bantuan Beras.Sasaran utama bantuan ini kepada warga terdampak Covid-19 diwilayah Koramil jelasnya. 




"Kami sengaja mendata  kaum duafa dan anak yatim di Wilayah Setekuk Kabupaten Sumbawa Barat untuk disalurkan," Tutur Danramil. 



Dia berharap, semoga bantuan ini bermanfaat untuk warga yang tidak mampu dimassa pandemi ini memang terasa sulit sebab itu pentingnya saling membantu sesama agar selalu menanamkan jiwa peduli dalam diri kita ajaknya


Sebagai informasi  jatah beras yang diterima oleh Koramil 1628 Seteluk, sebanyak 500 KG di bagikan kepada 10 Desa oleh Babinsa di masing masing Desa Sebanyak 50 KG dengan rata. (RED/02)