Koramil 1628-01 Taliwang Terus Mendampingi Warga Dalam Vaksinasi
Cari Berita

Iklan 970x90px

Koramil 1628-01 Taliwang Terus Mendampingi Warga Dalam Vaksinasi

Selasa, 26 Oktober 2021

 


Pendampingan bagi Babinsa dalam melakukan vaksinasi untuk warga jadi rutinitas




KSB,PeloporNTB.Com- Dalam rangka upaya edukasi Protokol kesehatan secara masif dan mendampingi warga dalam melaksanakan program vaksinasi Covid 19.jajaran Koramil 01 Taliwang terus berupaya memaksimalkan dampingi warga.


Seperti yang digelar pagi ini bertempat di   SMKN 1 , SMPN 1  dan dusun Mekarsari desa manemeng Kecamatan Brang Ene, melaksanakan pendampingan terhadap siswa dan  warga masyarakat Kecematan Brang Ene, melaksanakan Vaksinasi Covid 19  tahap 1 dan  tahap  2 dalam rangka Serbuan Vaksinasi Peran serta Kodam IX/Udayana dalam Vaksinasi Covid 19 Masyarakat di Wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.


"Babinsa untuk terus memberikan kesadaran terhadap warga agar disiplin mematuhi setiap imbauan Pemerintah, termasuk mendampingi warga dan Siswa melaksanakan vaksinasi," Jelas Danramil 01 Kapten Inf Bambang. 



Dia mengatakan, alhamdulilah 250 warga dan siswa Brang Ene telah melakukan vaksinasi hari ini, tentunya spirit ini akan tetap digenjot untuk peningkatan vaksinasi. 




Selain mendampingi Babinsa juga selalu  manfaatkan untuk bersilaturahmi ke rumah warga, kesempatan inilah yang selalu di manfaatkan Babinsa untuk menyampaikan edukasi untuk vaksinasi. 



"Kami mengawasi masyarakat agar mau mengikuti vaksinasi dengan pendekatan persuasif," Ungkapan Danramil.(RED/02)