Jelang Pergantian Tahun Baru 2021 Koramil 1628-03 Seteluk Tetap Aktif Dalam Pendampingan Vaksin
Cari Berita

Iklan 970x90px

Jelang Pergantian Tahun Baru 2021 Koramil 1628-03 Seteluk Tetap Aktif Dalam Pendampingan Vaksin

Jumat, 31 Desember 2021

 


Beginilah pelaksanaan vaksinasi didampingi langsung TNI-Polri dalam mengejot tingkat vaksinasi.



Sumbawa Barat,PeloporNTB.Com-Meski natal dan Tahun baru tetap berjalan namun pelaksanaan vaksinasi tidak menyurutkan Babinsa Koramil 1628-03 Seteluk  dalam mendampingi warganya melaksanakan vaksinasi.



Pendampingan vaksinasi,harus dilakukan warga harus menerima vaksin juga wajib diberikan pendampingan supaya warga mendapatkan pelayanan yang layak.



"Akhir tahun kami akan terus genjot capaian vaksin kerjasama TNI-Polri dan Pemda kami terus buka gerai vaksinasi," Ujar Danramil 03 Seteluk Juma'at (31/12/21).



Dia menjelaskan, partisipasi masyarakat dalam vaksin sangat aktif beberapa kali gerai vaksin dibuka keterlibatan warga tentu tidak diragukan terbukti dengan sukarela warga beramai-ramai melaksanakan vaksin.



"Sebanyak 72 Warga melaksanakan wajib vaksin dengan dosis Sinovac tampak warga usai Terima vaksin tetap bugar," Kata Danramil.



Dia juga meminta dalam pergantian Tahun baru 2021 ini warga diminta agar tidak melakukan evoria yang berlebihan.Jaga diri dan keluarga agar tetap sehat dalam massa tanggap pandemi COVID-19 pintanya.


Hadir dalam kegiatan, Kapten Inf I Nyoman Suarka Kapolsek Seteluk  IPTU Zainal Abidin Sekdes Mararan Suhardin,S.Ip  Babinsa Bhabinkamtibmas dan Tim Medis dan Agen PDPGR Desa Mararan.(RED/02)