Laksanakan Perintah Walikota, BPBD Kota Bima Sigap Bantu Warga Korban Kebakaran
Cari Berita

Iklan 970x90px

Laksanakan Perintah Walikota, BPBD Kota Bima Sigap Bantu Warga Korban Kebakaran

Jumat, 06 Mei 2022

 

BPBD kota Bima Salurkan bantuan Korban Kebakaran di Kelurahan tanjung

Foto : Pimpred Billy Pelopor NTB

Kota Bima, PeloporNTB.Com - Pemerintah Kota Bima melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran kelurahan Tanjung kota Bima, Jumat (6/5/2022).


Bantuan Tanggap Darurat Berupa Mie Instan, Air Mineral, Selimut dan Terpal ini diberikan langsung kepada korban kebakaran.


Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Bima Nazamuddin, S. Sos menyebutkan bahwa sejak kejadian kebakaran kemarin, Walikota Bima HM Lutfi memerintahkan pihak BPBD untuk turun langsung lapangan agar melakukan pendataan dan memberi bantuan.


“Khusus untuk hari ini, bantuan Berupa Mie Instan, Air Mineral, Selimut dan Terpal. Kita usahakan turunkan semua bantuan,” ujar Nazamuddin, S. Sos.


Nazamuddin berharap, bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi para korban kebakaran.


Sebelumnya, Wali Kota Bima HML meminta jajarannya untuk sigap membantu warga yang terkena bencana. Di setiap kesempatan, Walikota HML menyerukan aksi sigap jajaran Pemkot agar selalu hadir di tengah warga yang kesulitan.


“Saya tidak ingin jajaran saya ada yang tidak tahu ada peristiwa yang menimpa warga. Harus kita selalu ada, berikan bantuan dan selalu siap siaga 24 jam untuk rakyat kota Bima,” pesan HML. (BL-01)