Misteri Raibnya Aset diruang Kerja Walikota Bima di Saat HMQ Menjabat, BEM UM Bima Angkat Bicara
Cari Berita

Iklan 970x90px

Misteri Raibnya Aset diruang Kerja Walikota Bima di Saat HMQ Menjabat, BEM UM Bima Angkat Bicara

Kamis, 20 Oktober 2022

 

Presiden Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Bima

Foto : Pimpred Billy Pelopor NTB 

Kota Bima, PeloporNTB.Com - Ketua BEM Universitas Muhammadiyah Bima, Muhammad Ikhlas mendukung langkah hukum Pemerintah Kota Bima, atas raibnya Aset Daerah diruang kerja Walikota Bima.


Informasi yang dihimpun menyebutkan, perabot yang tengah diselidiki ini adalah berupa Sofa, Meja dan Kursi kerja pada ruangan Walikota Bima periode 2013-2018 hasil pengadaan melalui APBD Kota Bima tahun 2014 telah sesuai kartu Inventaris Ruangan (KIR).


"Kami sangat mendukung langkah hukum Pemerintah Daerah Kota Bima Untuk menelusuri BMD yang hilang di saat menjabat Walikota HMQ tahun 2018, karena itu merupakan Aset milik Daerah kota Bima yang Seharusnya masih ada dan tidak boleh gelapkan" Ujar Ketua BEM Universitas Muhammadiyah Bima, Muhammad Ikhlas yang dikonfirmasi Media ini, Kamis (20/10/2022).


Muhammad Ikhlas menegaskan, Kami dari BEM universitas Muhammadiyah bima selaku presiden mahasiswa, sekiranya   pemerintah kota Bima agar mengambil sikap terkait persoalan ini.


"Kasus ini sudah jelas, ini murni penggelapan aset, sedangkan hasil LHP Inspektorat yang terkuak bahwa barang-, barang tersebut milik pribadi mantan bendahara Umum, lalu Kemana aset Daerah sebelumnya" tutupnya.(BL-01)