Wali Kota Bima, Audiensi Bersama Tim Kreatif TVRI NTB di Rumah Dinas
Cari Berita

Iklan 970x90px

Wali Kota Bima, Audiensi Bersama Tim Kreatif TVRI NTB di Rumah Dinas

Selasa, 08 Juni 2021

 

Wali Kota Bima Terima Audiensi
Foto : Billy PeloporNTB


Kota Bima, PeloporNTB.Com - Kepala TVRI NTB, bersama jajaran manajemen melakukan Audiensi ke Pemerintahan KOTABIMA. dan di hadiri oleh sekda dan kadis kominfo


Dalam audiensi ini, rombongan disambut langsung Oleh Walikota Bima HM LUTFI di Kediaman Walikota, pada selasa(08/06/2021).


Kepala TVRI NTB sandy damanik, menyampaikan kondisi konten program maupun infrastruktur siaran.


Untuk itu, kami sangat mengharapkan dukungan pemerintah daerah maupun lembaga terkait untuk meningkatkan kualitas siaran TVRI NTB khususnya dalam hal ini di Kota BIMA, terangnya.


Sementara itu dalam Arahan Walikota Bima, menyampaikan ucapan terima kasih kepada TVRI Ntb yang telah menyempatkan untuk datang ke Kotabima.


HM, Lutfi menjelaskan bahwa Pemerintah kota bima sangat membutuhkan kerjasama dengan Media, sehingga dapat mengangkat potensi wisata yang ada di KOTA BIMA dan ikut mempromosikannya. Serta membantu memberikan informasi seputar penanganan Covid-19 kepada masyarakat.


Kota Bima saat ini menerapkan PPKM Skala Mikro agar dapat menekan penambahan kasus Covid-19 di Kotabima, oleh karenanya peran dalam penyebarluasan informasi sangat diperlukan”, katanya. (BL-01)