Cegah Radikalisme Ponpes Al Amin Mendapat Bantuan Pembangunan Valai Gedung Foto: Firdaus Pelopor NTB |
Kota Bima, Peloporntb.com - Sebagai upaya meningkatkan Sumberdaya manusia serta ruang interaksi masyarakat sebagai wadah pertemuan dalam cegah Konflik social maupun Radikalisme Forum Keserasian Sosial Bina Mulia Ponpes Al-Amin Kelurahan Monggonao Kecamatan Mpunda Kota Bima Tahun ini mendapat bantuan Pengembangan Pembangunan Balai/Gedung Pertemuan Keserasian Sosial Sinergisitas Kemensos Bersama BNPT RI Melalui Forum Keserasian Sosial Bina Mulia pada hari Jum'at tanggal 9 Agustus 2024.
Pengembangan Pembangunan Balai/Gedung Pertemuan Keserasian Sosial Sinergisitas Kemensos Bersama BNPT RI ini sangat dirasakan Manfaat bagi Forum Keserasian Sosial maupun Dr. Mutawalin sebagai pimpinan Pondok Al-Amin Kelurahan Monggonao Kecamatan Mpunda Kota Bima.
Pimpinan Pondok Pesantren, Dr. Muhammad Mutawali, M.A saat di jumpai oleh awak media menyampaikan ucapan terimakasih dan harapanya kepada Kemensos RI dan sinergisitas Antar Kementerian/Lembaga ( BNPT RI).
"Ucapan terimakasih kami kepada (Kemensos - BNPT RI) yang tidak terhingga dan Semoga dengan adanya kegiatan Pengembangan pembangunan ini dapat terlaksana dengan baik. Tujuannya menghidupkan kembali kearifan lokal, keharmonisan, indahnya keberagaman serta menjunjung tinggi nilai perbedaan dalam persatuan Guna mencegah konflik social yang sering terjadi terutama kenakalan remaja, Mabuk-Mabukan, Narkoba, Radikal Terorisme.
Selain itu, dia juga berharap bahwa , Pengembangan Pembangunan Balai/Gedung Pertemuan ini dapat selesai tepat waktu dan bisa menjadi wadah/ tempat bagi Tokoh Agama, pendidik dan Seluruh elemen Masyarakat dalam membahas segela permasalahan yang terjadi di Kelurahan Monggonao guna mencegah paham-paham radikalisme agar hidup tetap rukun, damai serta toleransi dan jauh dari konflik sosial"
Sementara itu, hal senada juga disampaikan Oleh Pak Budi Ansari, SH selaku Lurah Monggonao saat di jumpai beliau menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan kemensos Bersama sinergisitas bnpt RI sehingga kegiatan Pengembangan pembangunan Balai/Gedung pertemuan keserasian Sosial menjadi momentum menyatukan masyarakat dalam bingkai NKRI.
Beliau Juga menambahkan "ini adalah suatu wadah menjalin silaturrahmi dan kerjasama untuk membangun negeri ini lebih khusus meningkatkan kemampuan Forum keserasian Sosial Bina Mulia ponpes Al- Amin dalam merangkul dan Bersama dalam penyelesaian masalah-masalah yang terjadi di Masyarakat kelurahan Monggonao dan semoga Pengembangan Pembangunan Balai/Gedung Pertemuan Keserasian Sosial Sinergisitas Kemensos Bersama BNPT RI dapat selesai tepat waktu dan berjalan lancar" tutupnya. (FIR-07)