Rekrut Calon Bintara Polri 2020, Polres Bima Ambil Sumpah dan Fakta Integritas
Cari Berita

Iklan 970x90px

Rekrut Calon Bintara Polri 2020, Polres Bima Ambil Sumpah dan Fakta Integritas

Rabu, 19 Agustus 2020


Bima,PeloporNTB.Com-Bertempat diaula Tambora Polres Bima telah berlangsung kegiatan pengabilan sumpah dan penandatanganan fakta integritas penerimaan calon Bintara Polri tahun 2020, Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Bima AKPB Gunawan Tri Hatmoyo, S.K.I Secara virtual, Rabu, (19/8/2020) Pukul 09:00 Wita.

Kusubag Humas Polres Bima, AKP Hanafi menjelaskan, Kegiatan pengambilan sumpah dan penandatanganan fakta integritas penerimaan Bintara Polri secara virtual tahun 2020. dipimpin langsung oleh Kapolres Bima AKBP Gunawan Tri Hatmoyo, S.I.K selaku ketua pabanrim atau panitia pembantu penerimaan dan seleksi Bintara Polri tahun 2020,"Jelasnya.

Kabag Sumda AKP Arief Hamid lanjutnya, selaku perwakilan panitia penerimaan calon Bintara Polri tahun 2020. mewakili calon Bintara Polri sebanyak sepuluh orang, dengan rincian 9 calon Polri dan 1 calon Polwan, serta perwakilan orang tua /wali calon peserta.

"Kegiatan tersebut dihadiri oleh pihak eksternal sebanyak dua orang,"Timpalnya.

Dikatakannya, Kapolres Bima juga memberikan arahan dan menekankan jangan percaya orang lain, yang bisa meluluskan seleksi penerimaan Polri tahun 2020. tetapilah percayalah pada diri sendiri, berusaha maksimal dan berdo'a kepada Allah SWT.

"Percayalah pada diri sendiri dan Jangan lupa memohon do'a dari kedua orang tua agar terwujud impian dan cita-cita untuk menjadi anggota Polri,"Harapnya.(PB-05).