Satgas Covid-19, Kodim 1608 Bima Bersama Polri Gencar Razia Masker
Cari Berita

Iklan 970x90px

Satgas Covid-19, Kodim 1608 Bima Bersama Polri Gencar Razia Masker

Kamis, 03 September 2020



Bima,PeloporNTB.Com-Tim Gabungan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Jajaran Kodim 1608/Bima bersama polisi Militer dan polres Bima kota, kembali melakukan rajia masker guna mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19. Rajia Masker tersebut dilakukan didepan kantor Wali Kota Bima, Jumat, (04/09/20).

Kegiatan Razia gabungan tersebut diikuti oleh personel Koramil jajaran Kodim 1608/Bima, subden Pom, dan Jajaran Polres Bima kota, untuk mendisiplinkan masyarakat terkait protokol kesehatan khususnya penggunaan masker disaat pandemi Covid-19.

Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal Komandan Kodim 1608/Bima melalui Danramil Jajaran menyampaikan bahwa, patroli gabungan dilakukan guna meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya Covid-19. Beberapa langkah sudah dilakukan, seperti himbauan baik secara langsung maupun melalui media cetak, media online dan patroli imbauan.

"Hanya saja masih saja tetap ada yang tidak mematuhi protokol kesehatan Covid-19,"Pungkasnya.

Satgas Covid-19 menjalankan tugas untuk mengingatkan kepada masyarakat jika virus Corona ini belum berakhir walau sudah memasuki new normal, warga yang keluar diharuskan memakai masker dan tetap menjaga kesehatan agar tidak tertular dari  virus corona,"Tambah Dandim.

Dirinya berharap masyarakat dapat lebih paham tentang penggunaan masker yang baik dan benar. bagaimana cara untuk menghindari dan memerangi penyebaran wabah Covid-19, razia semacam ini akan gencar dilakukan tim gabungan.

Hal itu kata Dandim, menjadi upaya menegakan Perwali No. 47 Tahun 2020 tentang Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 dimasa new normal,”Harap pria berdarah aceh itu.(PB-02)