Sejumlah pengurus Persit KCK Kodim 1608/Bima memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Naru Barat kecematan Sape. |
Bima,PeloporNTB.Com- Kunjungan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Kodim 1608/Bima dilokasi Kebakaran Kecamatan Sape Kabupaten Bima, bertempat didusun Lawage desa Naru Barat, Kecematan Sape, memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Desa Naru Barat.
Hadir dalam kegiatan, Camat sape bpk M Akbar SP M.Si, Danramil 1608-03/Sape kapten inf Muhamd, Pasi persdim 1608/Bima Lettu Czi Arif Budiansyah, Ibu Ketua dan Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Kodim 1608/Bima, Ibu Ketua dan Pengurus persit Ranting 4 koramil 1608-03/Sape
Kehardiran Rombongan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Kodim 1608/Bima tiba di kantor camat Sape disambut oleh Camat sape dan ibu ketua PKK Kecamatan Sape.
IKetua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Kodim 1608/Bima mengatakan, Kami dari Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Kodim 1608/Bima datang Melihat langsung kelapangan kondisi paska bencana kebakaran beberapa hari yang lalu.
"Semoga kehadiran kami memberikan kebahagian bagi keluarga yang tertimpa musibah," ungkapnya.
Kata dia, ujian coban dari Allah SWT tinggal bagaimann kita menghadapinya,bersabar semua ujian pasti ada hikmahnya. kami ada sidikit bantuan untuk keluarga korban semoga dapat bermamfaat untuk kebutuhan keluarga disini.
Pada kesempatan tersebut, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Kodim 1608/Bima yang didampingi pengurus penyerahan bantuan langsung tunai kepada korban kebakaran sebanyak 85 KK. penyerahan bantuan langsung tunai kepada korban kebakaran.(RED/02)