Melatih santri dan santriwati untuk mengetahui baris berbaris PBB oleh Babinsa. |
Sumbawa Barat,PeloporNTB.Com- Koramil 1628-01/Taliwang melalui Babinsa Desa Mura Serka Abdul Kasim dan Babinsa Kelurahan Arab Kenangan Serda Sukran memberikan Pelatihan PBB dan PPM kepada Santri dan Santriwati Pondok pesantren Kalimati bertempat di halaman Pondok Pesantren Kalimati Kelurahan Menala Kecamatan Taliwang.
Selain pelatihan juga memberikan himbauan kepada warga agar selalu mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan peraturan Kepala Daerah KSB Nomor 41 THN 2020.
Pelatihan Baris berbaris yang diberikan ditujukan untuk meningkatkan kedisiplinan dan memberikan pengetahuan dasar baris berbaris kepada para siswa.
Danramil 1628-01 Taliwang Kapten Inf Bambang mengatakan, bahwa kegiatan ini sangat positif karena bisa menjadi pelajaran berharga bagi santri dan santriwati sehingga kegiatan upacara yang didalamnya banyak kegiatan baris berbaris bisa terlaksana dengan baik agar mereka paham kata Danramil Rabu (08/12/21).
“Kegiatan ini bisa selalu dilaksanakan sehingga para santri mampu melaksanakan kegiatan baris berbaris dengan baik serta memiliki disiplin yang tentunya bisa menjadi bekal buat mereka kedepannya”jelas Danramil.
Dijelaskan, ini rutin dilaksanakan oleh babinsa dari sekolah ke sekolah untuk melaksanakan latihan.Selain melatih kedisiplinan, fisik dan mental, dengan adanya latihan tersebut jiwa nasionalisme pungkasnya.(RED/02)