Kolaborasi Tiga Pilar, Gelar Serbuan Vaksin Berhadiah di Lapangan Serasuba
Cari Berita

Iklan 970x90px

Kolaborasi Tiga Pilar, Gelar Serbuan Vaksin Berhadiah di Lapangan Serasuba

Kamis, 16 Desember 2021

 

Besok Vaksin Berhadiah di Lapangan Serasuba

Foto : Admin Billy PeloporNTB


Kota Bima, PeloporNTB.Com - Kabar Gembira untuk Masyarakat Kota Bima. Sabtu (18/12) besok, berlokasi di Lapangan Serasuba Kota Bima, digelar Gebyar Vaksin Berhadiah.


Gebyar Vaksin Berhadiah itu, kolaborasi dan sinergitas Tiga Pilar, Polres Bima Kota, Kodim 1608/Bima dan Pemkot Bima.


Kapolres Bima Kota AKBP Henry Novika Chandra, Jum'at (17/12) mengabarkan, gebyar vaksin berhadiah ini, sebagai bagian dari percepatan vaksinasi serentak di Kota Bima.


Kata Henry Novika Chandra, vaksinasi serentak dengan desain gebyar vaksin berhadiah, warga akan dimanjakan dengan berbagai hadiah menarik. 


Hadiah yang disediakan bagi warga yang berpartisipasi dan menerima suntikan dosis vaksin, akan ada undian berhadiah dor prize, mulai dari hadiah kulkas, pemanas nasi, sepeda pacu dan ratusan hadiah lainnya.


"Ayo ramai-ramai datang di Serasuba besok (Sabtu) mulai jam 08.00 hingga selesai. Ada gebyar vaksin berhadiah,"ajak pejabat nomor satu di Polres Bima Kota ini.


Gebyar vaksin berhadiah ini sambungnya, kerja sama tiga pilar yakni TNI-Polri dan Pemkot Bima. Sebagai wujud percepatan vaksinasi Covid-19 dan mencapai target heart Immunity bagi seluruh warga Kota Bima serta pencapain target jumlah warga yang divaksin.(BL-01)