Idul Adha, Kodim 1608/Bima Turut Qurban 5 Ekor Sapi dan 3 Ekor Kambing
Cari Berita

Iklan 970x90px

Idul Adha, Kodim 1608/Bima Turut Qurban 5 Ekor Sapi dan 3 Ekor Kambing

Minggu, 16 Juni 2024

 

Kodim 1608/Bima Qurban 5 Ekor sapi dan 3 Ekor kambing 


Foto: Billy Pelopor NTB 

Bima, Peloporntb.com - Kodim 1608/Bima melaksanakan penyembelihan empat ekor hewan kurban dihalaman Kodim Setempat, Senin (17/6/2024).


Komandan Kodim 1608/Bima, Letkol inf Andi Lulianto S.Kom mengungkapkan, momentum perayaan Idul Adha 1445 Hijriah jadikan hikmah dalam peningkatan ketaqwaan dan semangat rela berkorban guna mendukung tugas pokok TNI Angkatan Darat (AD).


"Penyembelihan hewan kurban di hari Raya Idul Adha ini adalah sebagai bentuk ketaqwaan dan keimanan kita kepada Allah SWT," ungkapnya.


Dikatakan, berkurban juga melatih keikhlasan kita semua dan tanpa disadari dengan berkurban kita juga meringankan beban masyarakat kurang mampu. Karena daging kurban diutamakan diberikan kepada masyarakat kurang mampu.


"Semoga dengan dilaksanakannya penyembelihan hewan kurban ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” tandasnya


Adapun hewan Qurban tersebut Bantuan Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 1608/Bima dan PJ Walikota Bima.


Penulis: Redaksi Pelopor NTB